Masyarakat OKU Sambut Baik Program Seragam Sekolah Gratis BERTAJI

 

BATURAJA– Program Seragam Sekolah, Tas, Sepatu dan alat tulis gratis yang ditawarkan Pasangan bakal calon Bupati OKU H Teddy Meilwansyah dan Bakal Wakil Bupati OKU H Marjito Bachri disambut baik oleh masyarakat OKU, hal itu terbukti saat Teddy menyampaikan salah satu programnya unggulannya dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446H sekaligus silaturhami di Pondok Pesantren Bambu Sembilan Desa Sri Mulya Batumarta Unit 12 Kecamatan Sinar Peninjauan pada Jum’at (13/9/2024).

 

Kegiatan itu turut dihadiri Bakal calon Gubernur Sumsel Ir H Mawardi Yahya beserta sang istri Hj Fauziah Mawardi, Pengasuh ponpes Bambu Sembilan KH Saipul Hadi, para Ustadz dan Ustadzah serta seluruh masyarakat Kecamatan Sinar Peninjauan dan sekitarnya.

 

Dalam kesempatan itu, H Teddy Meilwansyah meminta doa restu dan dukungan untuk maju dalam Pilkada OKU tahun 2024, hal itu disambut hangat masyarakat setempat yang menyatakan siap mendukung dan memenangkan Pasangan Bertaji.

 

“Saya mengucapkan terimakasih atas undangannya dan diperkenankan untuk bersilaturahmi dengan masyarakat di Kecamatan Sianar Peninjauan dan Sekitarnya, kami sangat senang dan bahagia, karena hal ini sudah lama cari waktu untuk bertemu dan bersilaturahmi dengan bapak dan ibu sekalian dan Alhamdulillah bisa kesamapaian hari ini,” Ucap Teddy.

 

Teddy juga sedikit menyampaikan visi misinya yakni Sayangi OKU (Sejahtera, Nyaman dan Religius) dimana didalam visi misi itu terdapat program-program unggulan dari berbagai bidang yang langsung menyentuh kebutuhan masyatakat. “Kalau pak Calon Gubernur H Mawardi Yahya ada program Sekolah gratis, Nah di OKU saya ada program Seragam Sekolah, tas, sepatu dan alat tulis yang akan kami berikan gratis untuk anak-anak kita,” ujarnya yang disambut tepuk tangan seluruh masyarakat yang hadir.

 

Menurut Teddy, Pendidikan merupakan fondasi untuk membangun masa depan Kabupaten OKU, program bantuan seragam, tas, sepatu dan peralatan sekolah gratis ini bukan hanya sekedar wacana, anak-anak harus bisa bersekolah dengan penuh semangat tanpa harus terbebani oleh seragam dan peralatan sekolah.

 

Biaya untuk membeli seragam dan peralatan sekolah bagi kebanyakan para orang tua menjadi beban dan dilema ditengah harga kebutuhan yang semakin. “pasti setiap tahun ajaran baru parang orang tua khususnya emak- emak ini pusing memikirkan biay untuk membeli seragam sekolah baru, tas, sepatu dan alat tulis, nah itu nanti akan kami berikan secara gratis.” Tukasnya.

 

Tak hanya itu, Program ini juga akan menumbuhkan perekonomian bagi masyarakat OKU, sebab pasangan Bertaji akan memberdayakan UKM dan penjahit lokal untuk membuat seragam tersebut. “jadi kita tidak akan beli dari luar, seragamnya akan kita buat sendiri, kita akan berdayakan UKM dan penjahit lokal, atau ada ibu-ibu /bapak-bapak yang bisa menjahit kita silahkan akan kita berdayakan, jadi nantinya perputaran APBD ini tetap di OKU dan menguntungkan masyarakat OKU, ada perputaran dan pertumbuhan ekonomi di OKU.” Imbuhnya.

 

Sementara untuk kesehatan, akan ada berobat gratis yakni UHC, seluruh masyarakat ber KTP OKU telah dicover untuk beribat gratus melalui JKN BPJS “Buktinya pada Agustus kemarin kami menerima penghargaan dari Wakil Presdien karena menjadi Kabupaten di Sumsel yang telah mengcover masyarakatnya dalam UHC JKN BPJS hingga 100 persen,jadi untuk yang mau berobat jangan takut lagi semua sudah di cover JKN BPJS,” Tandasnya.

 

Program seragam, tas, sepatu dan peralatan sekolah gratis yang ditawarkan Pasangan BERTAJI menjadi secercah harapan bagi masyarakat OKU. “Tentunya kami sangat senang dengan program itu, setidaknya anak-anak kami bisa bersekolah dengan seragam dan keperluan sekolah yang diberikan pemerintah, kami siap mendukung Bertaji,” kata salah seorang masyarakat setempat.

Dalam kegiatan itu juga Teddy juga mengundi kupon dan menyerahkan hadiah doorprize berupa Umrah gratis kepada ibu Pini warga Kecamatan Peninjauan yang beruntung dalam kegiatan tersebut. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *